29 Januari 2011

Acara Jingle SMADA

Hai :D
Kali ini saya mau cerita tentang kejadian memalukan di sekolah. Jadi ceritanya, kami, anak-anak SEPATUKETS, mau menghadapi lomba jingle di SMADA. {Maksudnya?} Di lomba itu murid-murid SMA Negeri 2 Lumajang, harus nyanyi mars SMADA + satu atau lebih lagu Indonesia. Pilihannya lagu daerah atau lagu tahun 80-an. (Sebenernya beda-beda variasi lombanya, tergantung OSIS-nya mau lomba kayak apa dan pilihannya lagu apa.) Kali ini anak-anak SEPATUKETS milih lagu 'Rasa Sayange' sama 'Tua-tua Keladi'. Awalnya saya ga setuju sama pilihan itu. Tapi anak-anak yang lain (sepertinya) ga keberatan. Ya udah saya terserah aja.

Hari demi hari udah terlewat. Tapi kita masih belom pada latihan. Baru 3 hari menjelang acara kami latihan. Orang bilang kami ini terlalu santai (emang bener). Sebenernya kami ikut bukan karena pengen menang, tapi supaya ga di denda. Karena yang ga ikut harus bayar denda. Hehehe :p

Akhirnya pada hari saat acara lomba itu, kami malah ga niat latihan. Banyak yang mengundurkan diri dengan berbagai alasan. Kami jadi pesimis, putus asa bahkan berniat men-diskualifikasi-kan diri. Hm.
Tak terasa penampilan udah peserta nomer 20 (kami nomer 21). Kami langsung nervous banget dan berpikir gimana caranya tampil bagus. Saya juga deg-deg-an.

Tiba-tiba kelas kami dipanggil dan mau tak mau kami harus naik ke pentas. Kami mengawali penampilan kami dengan sedikit kekacauan karena (kayaknya) panitia marah kepada kami. Kami sendiri yang harus menata segala properti yang makan waktu lebih dari yang disediakan. Untung saya ada di belakang anak-anak yang nyanyi (soalnya saya main musik), jadi ga begitu kelihatan. Hehehe :p

Penampilan kami bisa dibilang cukup buruk karena kami tidak latihan secara maksimal. Contohnya, masuk ke lagunya salah atau musiknya yang terkesan asal. Jadi saya ketawa-ketawa aja bareng temen-temen lain yang main musik. Ada yang teriak "Turun! Turun!", ada juga yang teriak "Semangat, dek!". Saya jadi malu.Tapi ternyata beban malu temen-temen yang nyanyi lebih berat.

Habis selesai nyanyi, kami langsung bingung cara turunnya, baris dulu atau gimana. Karena malu, kami langsung turun aja. Ada yang lewat samping panggung, ada juga yang lewat belakang. Pokoknya kami malu berat pas itu. Bahkan ada juga murid yang nyeletuk bahwa dia malu jadi kelas X8. Ckckck. Yah apa mau dikata. Nasi udah jadi bubur. Yang ga enak pula. Seenggaknya ini menambah daftar pengalaman memalukan di hidup saya. Hahaha -__-"

27 Januari 2011

Bahkan presenter acara olahraga di Thailand pakai jaket Tim Nasional sepakbola Indonesia. Proud of it!


{ngakak fotonya XD}

Bromo

Do you know where is Bromo Mountain? Itu di Probolinggo, Jawa Timur. Sekarang gunung itu aktif dan sedang membatukkan {bahasanya... -__-} abunya. Walaupun saya ada di Lumajang yang jaraknya sekitar 45 kilometer, tetep aja daerah saya kena hujan abunya.

Liat nih. Daun hijau berubah warna jadi abu-abu. Hm.

11 Januari 2011

Woohooo!! I have been waiting for two years, and the time has finally come. Britney's single, Hold It Against Me, was released this morning! If you're a bitch (sorry, it means Brit's fan), I know you must be happy to hear this news. So, just go to iTunes or download it here. Enjoy!

♪ If I said my heart was beating loud, if we could escape the crowd somehow, if I said I want your body now, would you hold it against me? ♫